Bros Hijab

Bros atau sering pula disebut dengan istilah kerongsang dalam bahasa Melayu, merupakan perhiasan dada yang sering disematkan di baju. Bros hijab sebagai salah satu aksesoris fashion ini sering dipakai oleh para hijabers, untuk mempertahankan hijab supaya tetap rapi hingga mempercantik penampilan. Namun fungsinya lebih dari itu, berikut di antaranya.

Fungsi Kerongsang

  • Merapikan Kerudung

Di pasaran, anda bisa dengan mudah menemukan kerongsang yang secara khusus dibuat untuk dipasang di dagu. Fungsinya yaitu untuk merapikan kerudung, sama seperti peniti atau jarum pentul. Namun aksesoris ini tentu tampak lebih cantik dibandingkan dengan sekadar peniti atau jarum pentul.

Jadi anda yang menggunakan hijab dapat menjadikannya sebagai pertimbangan. Karena selain dapat merapikan kerudung, anda pun bisa memanfaatkannya untuk menunjang penampilan. Modelnya pun bervariasi, ada yang pendek hingga panjang. Apabila ingin memilih model yang cukup mencolok dan berukuran panjang, dianjurkan untuk memakai kerudung polos supaya tidak terlihat berlebihan.

  • Mempercantik Pakaian

Kerongsang disebut sebagai perhiasan dada karena seringkali disematkan di dada. Jadi bukan hanya dapat dipakai pada hijab, tapi bros juga dapat digunakan pada pakaian. Anda bahkan dapat memanfaatkannya seperti kancing. Misalnya pakaian memiliki garis leher yang rendah, maka anda bisa menggunakan aksesoris ini pada bagian tersebut supaya tidak terlalu mengekspos tubuh.

Baca juga : bros jilbab premium

Sekadar disematkan di bagian kanan atau kiri dada juga tidak masalah, itu akan membuat pakaian anda terlihat lebih cantik. Biasanya lebih banyak dipakai pada baju kebaya untuk mempercantiknya, khususnya pada kebaya tradisional yang cenderung hadir dengan tampilan polos dan tanpa diberi hiasan payet. Dengan begitu, kebaya polos ini pun akan terlihat lebih outstanding.

  • Pemanis Hijab

Selain mempercantik pakaian, kerongsang juga mampu difungsikan sebagai pemanis hijab. Jadi aksesoris ini tidak hanya dapat menjepit hijab di bagian dagu saja. Tapi anda juga bisa menyematkannya pada hijab untuk mempermanisnya. Adanya aksesoris akan membuat tampilan tidak membosankan dan terlihat lebih menarik.

Anda ingin menggunakan kerudung segi empat atau pashmina namun dengan model syar’i ? Maka manfaatkan bros. Aksesoris dapat digunakan untuk mengaitkan satu sisi hijab ke sisi hijab yang lainnya, sehingga kerudung pun bisa menutupi dada untuk memberikan anda tampilan syar’i yang diinginkan.

  • Penunjuk Strata Sosial

Siapa sangka jika perhiasan dada yang menjadi salah satu aksesoris fashion favorit wanita ini, juga dapat berfungsi sebagai penunjuk strata sosial seseorang. Tahukah anda bahwa para wanita anggota kerajaan Inggris sering terlihat mengenakan aksesoris tersebut ? Dan perlu diketahui bahwa barang yang digunakan oleh anggota kerajaan biasanya punya makna di baliknya.

Jadi Royal Family tidak hanya menggunakannya untuk mempercantik penampilan saja. Contoh lencana lumba-lumba emas angkatan laut kerajaan yang diperkenalkan oleh Royal Navy pada tahun 1972. Aksesoris tersebut dikenakan sebagai penghargaan atas layanan berkualitas tinggi saat personel layanan kapal selam bertugas.

Angkatan laut menyerahkan lambang lumba-lumba emas itu kepada Duchess of Cambridge. Duchess kemudian menggunakannya selama parade di Sungai Thames pada tahun 2012, yang dilakukan untuk perayaan berlian Ratu Elizabeth. Selain itu, ada pula bros bunga bakung kota London, aksesoris safir Ratu Maria Feodorovna, dan lain sebagainya.

Ternyata ada cukup banyak ya fungsi dari kerongsang, tidak heran jika aksesoris ini pun menjadi salah satu favorit wanita. Menggunakannya akan membuat penampilan anda semakin menarik, rapi, dan cantik. Jika ingin meningkatkan strata sosial, anda bahkan dapat memakainya dari bahan yang berkualitas. Tertarik ? Koleksi Buttonscarves dengan bahan kualitas tinggi dapat dijadikan pilihan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *